Utrujah dan Tamar Kurma dalam Quran Medis: Perumpamaan Buah dengan Hikmah Kesehatan

Heri Mahbub

July 15, 2025

Kenali keajaiban Utrujah (sitron) dan Tamar (kurma) dalam Quran Medis dan Thibbun Nabawi. Dua buah ini tak hanya menyehatkan tubuh, tapi juga menjadi simbol kemuliaan iman dalam hadis Nabi ﷺ. Temukan khasiat dan hikmahnya di sini.

Buah-buahan di Thibbun Nabawi

Quran Cordoba - Dalam dunia pengobatan Islam klasik, Thibbun Nabawi atau pengobatan ala Nabi bukan sekadar kumpulan resep atau ramuan herbal, melainkan peta jalan menuju gaya hidup sehat yang menyatukan jasmani dan ruhani.

Salah satu bagian yang menarik untuk dikaji dalam Quran Medis adalah glosarium tumbuhan dan buah-buahan yang disebutkan Rasulullah ﷺ, di antaranya Utrujah (Sitron) dan Tamar (kurma).

Kedua buah ini tidak hanya dipuji karena khasiat kesehatannya, tetapi juga dijadikan Rasulullah ﷺ sebagai simbol akhlak dan spiritualitas manusia dalam hadis-hadisnya. Mari kita telusuri lebih dalam, bagaimana Quran Medis dan Thibbun Nabawi menggambarkan keutamaan dua buah ini, dan bagaimana keduanya bisa menjadi pelengkap hidup sehat, lahir dan batin.

Utrujah: Keindahan Mukmin yang Membaca Al-Qur’an

Rasulullah ﷺ bersabda:

الْمُؤْمِنُ الَّذِى يَقْرَأُ الْقُرْآنَ وَيَعْمَلُ بِهِ كَالأُتْرُجَّةِ ،طَعْمُهَا طَيِّبٌ وَرِيحُهَا طَيِّبٌ

"Permisalan orang mukmin yang membaca Al-Qur’an dan mengamalkannya adalah seperti buah Utrujah: rasanya enak dan baunya harum." (HR. Bukhari no. 5059)

Utrujah adalah buah sejenis jeruk besar yang dikenal harum, berwarna kuning cerah, dan memiliki rasa segar. Di berbagai wilayah Timur Tengah, buah ini memiliki banyak nama: Mutk di Hijaz, Kubbaad di Syam, Syikhookh di Uni Emirat Arab, dan Utrujah di Mesir dan Irak.

 

Khasiat Utrujah di Glosarium Quran Medis

Ibnu Qayyim dalam Thibbun Nabawi mengulas secara mendalam struktur Utrujah: kulit, daging, zat asam, dan bijinya—semuanya memiliki khasiat medis.

  • Kulitnya memiliki aroma menyegarkan dan mampu menangkal bau tidak sedap. Jika ditumbuk dan dicampur dalam makanan, dapat membantu pencernaan serta mengusir udara beracun. Bahkan, aromanya dipercaya dapat menolak wabah penyakit.
  • Daging buahnya sangat berguna bagi penderita demam dan hepatitis. Ia membantu meredam panas tubuh dan menyegarkan sistem pencernaan.
  • Zat asamnya bermanfaat mengatasi penyakit kuning, memperkuat jantung yang lemah karena demam, dan meredakan muntah. Ketika dijadikan jus atau campuran celak, zat ini juga mengobati keputihan dan keletihan kronis.
  • Bijinya, menurut Ibnu Maskawaih, bisa digunakan sebagai penawar racun. Rebusannya mampu meredakan gigitan ular atau sengatan kalajengking, dan menjadi balsam untuk luka. Efeknya juga melembutkan, membersihkan, dan mengharumkan mulut.

Tidak mengherankan jika Rasulullah ﷺ menjadikan Utrujah sebagai perumpamaan bagi mukmin yang membaca Al-Qur’an: ia bermanfaat untuk dirinya dan orang lain, baik dalam aroma maupun rasa.

Tamar (Kurma): Simbol Mukmin yang Tulus, Meski Tak Terdengar

Dalam lanjutan hadis tersebut, Rasulullah ﷺ bersabda:

وَالْمُؤْمِنُ الَّذِى لاَ يَقْرَأُ الْقُرْآنَ وَيَعْمَلُ بِهِ كَالتَّمْرَةِ طَعْمُهَا طَيِّبٌ وَلاَ رِيحَ لَهَا

"Orang mukmin yang tidak membaca Al-Qur’an, dan hanya mengamalkan isinya adalah seperti buah Tamar (kurma). Rasanya manis, tetapi tidak memiliki bau." (HR. Bukhari no. 5059)

Perumpamaan ini sangat indah. Kurma memiliki rasa lezat, kaya gizi, namun tidak menyebarkan aroma seperti Utrujah. Ia tetap bermanfaat, meski tidak tercium wanginya, karena menjaga diri.

Khasiat Kesehatan Kurma dalam Thibbun Nabawi

Kurma dikenal sebagai superfood sejak masa Nabi. Dalam Quran Medis, kurma adalah buah multifungsi: makanan, minuman, obat, bahkan pemanis alami.

Berikut beberapa manfaat medis kurma yang dicatat dalam literatur Thibbun Nabawi:

  • Menguatkan liver dan memperlancar buang air besar
  • Meningkatkan stamina jika dicampur dengan bubuk kayu cemara
  • Mengatasi radang tenggorokan
  • Membunuh cacing dalam tubuh bila dikunyah dan ditelan rutin
  • Mengenyangkan dengan cepat karena kandungan gula alami, serat, dan mineral penting

Namun, Ibnu Qayyim juga memberi catatan penting: bagi mereka yang tinggal di daerah beriklim dingin dan tidak terbiasa mengonsumsi kurma, buah ini bisa menyebabkan sembelit atau gangguan pencernaan, bahkan sakit kepala dan gigi. Oleh karena itu, setiap makanan meski sehat, tetap perlu disesuaikan dengan kondisi tubuh dan iklim.

Dua Buah, Dua Sifat Mukmin, dan Hikmah Quran Medis

Mengapa Rasulullah ﷺ memilih Utrujah dan Tamar sebagai simbol mukmin? Jawabannya ada pada sifat dua buah ini:

  • Utrujah adalah simbol mukmin yang sempurna: ibadahnya terlihat, akhlaknya menyebar harum. Ia membaca dan mengamalkan Al-Qur’an, bermanfaat untuk diri dan lingkungan.
  • Tamar adalah mukmin yang tetap manis dalam iman dan amal, meski tidak dikenal banyak orang. Ia tetap berharga, bermanfaat meski tidak "wangi".

Dan yang menarik, keduanya baik dan bergizi, menunjukkan bahwa setiap mukmin memiliki nilainya masing-masing di sisi Allah. Semuanya ada di Quran medis, panduan kesehatan ala Nabi, makanan yang halal dan thoyib.

Quran Medis: Menyatukan Iman dan Ilmu Gizi Modern

Dalam konteks Quran Medis, pembahasan tentang Utrujah dan Tamar bukan semata perumpamaan spiritual dan orang beriman. Keduanya adalah bagian dari sistem pengobatan Islam yang telah jauh lebih dulu menyadari pentingnya fitonutrien, antioksidan, dan detoksifikasi alami.

Ilmu modern hari ini baru membuktikan khasiat sitrun dan kurma untuk:

  • Imunitas tubuh
  • Detoksifikasi racun
  • Menurunkan peradangan
  • Mengatasi gangguan pencernaan
  • Memulihkan energi secara alami

Ternyata, buah-buah yang dipilih Rasulullah ﷺ dalam sabda beliau, menyimpan rahasia medis yang luar biasa. Itulah Quran Medis: merangkul kebenaran wahyu dan menyinergikannya dengan ilmu kesehatan yang terus berkembang.

Penutup: Merawat Hati dan Tubuh dengan Al-Quran

Quran medis Mengenalkan Utrujah serta Tamar bukan hanya soal makanan dan buah-buahan. Ia bagian dari perjalanan iman dan spiritual. Ketika mukmin memilih makanan yang dicintai Nabi, sesungguhnya ia sedang merawat hatinya dengan sunnah dan tubuhnya dengan ilmu.

Iman disifati dengan rasa dan tilawah Al-Qur’an disifati dengan aroma (bau). Karena iman itu lebih kokoh pada diri seorang mukmin dibanding tilawah Al-Qur’an. Seseorang bisa saja mendapatkan iman tanpa membaca Al-Qur’an. Begitu pula rasa (tho’mun) lebih diinginkan daripada bau. Bau sesuatu itu bisa saja hilang, tetapi rasanya tetap ada. Tilawah akan memperkuat rasa sebagai mukmin.

Sebagaimana buah Utrujah yang wangi dan lezat, dan buah Tamar yang manis penuh gizi, semoga kita pun menjadi mukmin yang harum dalam akhlak dan lezat dalam iman.

Terakhir, jangan seperti orang munafik, lanjutan dari perumpamaan buah-buahan di hadis tersebut, untuk sifat munafik yaitu buah raihanah dan buah hanzholah

وَمَثَلُ الْمُنَافِقِ الَّذِى يَقْرَأُ الْقُرْآنَ كَالرَّيْحَانَةِ ، رِيحُهَا طَيِّبٌ وَطَعْمُهَا مُرٌّ ،وَمَثَلُ الْمُنَافِقِ الَّذِى لاَ يَقْرَأُ الْقُرْآنَ كَالْحَنْظَلَةِ ، طَعْمُهَا مُرٌّ – أَوْ خَبِيثٌ – وَرِيحُهَا مُرٌّ

Artinya: “Orang munafik yang membaca Al Qur’an adalah bagaikan roihanah, baunya menyenangkan namun rasanya pahit. Dan orang munafik yang tidak membaca Al Qur’an bagaikan hanzholah, rasa dan baunya pahit dan tidak enak.” (HR. Bukhari)

 

 Wallahu'alam

 

Baca Juga

Utrujah dan Tamar Kurma dalam Quran Medis: Perumpamaan Buah dengan Hikmah Kesehatan

Heri Mahbub
July 15, 2025
Kenali keajaiban Utrujah (sitron) dan Tamar (kurma) dalam Quran Medis dan Thibbun Nabawi. Dua buah ini tak hanya menyehatkan tubuh, tapi juga menjadi simbol kemuliaan iman dalam hadis Nabi ﷺ. Temukan khasiat dan hikmahnya di sini.
Selengkapnya

Quran Medis dan Thibbun Nabawi: Penyakit serta Pengobatannya Secara Holistik juga Aplikatif

Heri Mahbub
July 14, 2025
Quran Medis tak hanya membahas penyakit ragawi, tapi juga penyakit hati seperti syubhat dan syahwat. Pelajari klasifikasi penyakit dan pengobatannya menurut Al-Qur’an dan Thibbun Nabawi karya Ibnu Qayyim untuk hidup sehat lahir batin.
Selengkapnya
Official Store
tokopedia-cordoba
Follow Us
Kantor Pusat
Jl. Sukajadi no. 215 Gegerkalong, Kec. Sukasari, Kota Bandung,
‍Tlp : (022) 2008 776
Kantor Pemasaran Jakarta
Jalan Raya Kodau Kavling P&k No.174 Jatimekar - Jatiasih Bekasi 17422
Tlp : (021) 84981836
Kantor Pemasaran Surabaya
Jl. Ketintang Madya II No. 5, Kel. Karah , Kec Jambangan Kota Surabaya - Jawa Timur 60232
WA : +62 852-1719-4370
qurancordoba.com - Copyright 2021