Berita

Quran Cordoba dan UNINUS Bandung Jalin Kesepahaman: Wujud Nyata Tridharma Pendidikan dalam Pengajaran Al-Qur'an

Heri Mahbub

March 5, 2025

Quran Cordoba dan Universitas Islam Nusantara (UNINUS) Bandung menjalin kerja sama strategis di awal tahun 2025, sejalan dengan konsep Tridharma Perguruan Tinggi. Kolaborasi ini mencakup pendidikan, pengajaran, dan pengabdian masyarakat, termasuk gerakan pelatihan menulis Al-Qur’an secara online. Bagaimana kerja sama ini akan berdampak bagi mahasiswa dan umat Islam? Baca selengkapnya!

Perjanjian antara Quran Cordoba dan UNINUS
Perjanjian antara Quran Cordoba dan UNINUS

Sinergi untuk Pendidikan Al-Quran yang Lebih Baik

Cordoba Bandung - Alhamdulillah, satu langkah besar kembali diukir dalam dunia pendidikan Islam. Universitas Islam Nusantara (UNINUS) Bandung dan PT. Cordoba Internasional Indonesia (Quran Cordoba) resmi menjalin kerja sama strategis dalam rangka pengadaan Al-Qur'an untuk mahasiswa dan pengembangan pendidikan berbasis Islam.

Acara nota kesepahaman ini berlangsung Selasa, 4 Maret 2025, di hari Ramadhan yang ke-4. Tempat di Kampus UNINUS yang berlokasi di Jalan Soekarno Hatta No. 530, Bandung. Hadir dalam kesempatan ini Rektor UNINUS, Prof. Dr. H. Endang Komara, M.Si, beserta jajaran pimpinan universitas. 

Dari pihak Quran Cordoba, turut serta Direktur Utama, E. Kusman, S.Ag, didampingi Restu Kurniawan (Manajer Marcomm) dan Irfan (Sales Project), yang menyaksikan langsung prosesi penandatanganan perjanjian.

Kolaborasi Sesuai Konsep Tridharma Pendidikan

Kerjasama ini bukan sekadar pengadaan Al-Qur’an, tetapi juga mencerminkan nilai-nilai Tridharma Perguruan Tinggi, yang mencakup:

1. Pendidikan & Pengajaran – Memberikan akses mushaf berkualitas untuk mendukung pembelajaran Al-Qur'an di lingkungan kampus.

2. Penelitian & Publikasi – Meneliti strategi terbaik dalam memahami dan menyebarkan nilai-nilai Al-Qur'an kepada mahasiswa dan masyarakat luas.

3. Pengabdian kepada Masyarakat – Menghadirkan pelatihan dan program berbasis Al-Qur'an yang dapat memberi manfaat luas.

4. Serta potensi kerjasama lainnya yang disepakati bersama.

Maka kerjasama dan perjanjian kesepahaman antara Quran Cordoba dan Universitas seperti UNINUS, memiliki peran penting dalam pendidikan dan pengajaran khususnya, Al-Quran. Dalam waktu dekat penerapan kerjasama ini akan ada pelatihan gerakan menulis Al-Quran melalui Online. Quran Cordoba sebagai pendukung utama atau sponsor acara ini juga memiliki pengalaman banyak dalam penyediaan mushaf media tulisnya.

Langkah Nyata: Pelatihan Menulis Al-Qur'an Online

Salah satu program konkret dari kerjasama ini adalah Pelatihan Gerakan Menulis Al-Qur'an secara Online. Quran Cordoba akan menjadi pendukung utama dengan menyediakan media tulis mushaf Al-Qur’an yang akan digunakan dalam pelatihan ini.

Selain itu, kerja sama ini dirancang untuk berkelanjutan, terutama dalam momen-momen penting seperti wisuda mahasiswa dan penyambutan mahasiswa baru. Nantinya, setiap lulusan dan mahasiswa baru UNINUS diharapkan bisa mendapatkan mushaf Al-Qur’an berkualitas sebagai bagian dari perjalanan akademik mereka.

Perjanjian Kesepahaman antara Dirut Cordoba dan Rektor Uninus

Visi yang Sejalan untuk Masa Depan Pendidikan Islam

UNINUS memiliki visi besar: menjadi perguruan tinggi Islam Ahlussunnah wal Jama’ah An-Nahdliyah yang unggul di tingkat nasional dan internasional pada tahun 2030. Sejalan dengan itu, Quran Cordoba juga memiliki semangat yang sama dalam menginspirasi umat untuk mencintai Al-Qur’an dan kitab-kitab warisan ulama Internasional.

Perguruan tinggi Islam seperti UNINUS merupakan suatu lembaga yang dapat berperan dalam mengembangkan strategi pendidikan termasuk pengajaran bidang Al-Quran. Hal tersebut sangat diperlukan dalam membangun suatu peradaban Islam yang tinggi, terutama bagi para generasi penerusnya, baik mahasiswa yang mau wisuda atau yang baru masuk sebagai Mahasiswa. 

Sangat tepat, pendidikan tinggi UNINUS, yang sudah puluhan tahun berdiri dan memiliki sejarah panjang di Bandung, Jawa Barat melakukan kerjasama dengan penerbit Quran Cordoba.  Maka pengadaan Mushaf Al-Quran yang kualitasnya bagus dengan konten yang inovatif bagi semua mahasiswanya menjadi sebuah harapan dan keniscayaan bagi Universitas Islam Nusantara.

Kerjasama ini bukan hanya simbolik, tetapi langkah nyata dalam mengembangkan pendidikan berbasis Al-Quran. Dengan adanya sinergi seperti ini, diharapkan semakin banyak mahasiswa dan masyarakat yang bisa merasakan manfaat dari Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Amin 

Baca Juga

Quran Cordoba Raih Penghargaan Online Selling Mastery di KOPDAR Sales MarkPlus Academy 2025

Prestasi membanggakan! Quran Cordoba meraih Online Selling Mastery Excellence Award di ajang Sales Leader Award 2025 MarkPlus Academy. Dengan strategi optimasi branding digital, penerbit mushaf terinovatif di Indonesia ini semakin menegaskan komitmennya menghadirkan dakwah dan bisnis yang kreatif.
Selengkapnya

Gerhana Bulan Total 2025: Tata Cara Shalat Khusuf, Hukum dan Keutamaan Amalannya

Gerhana Bulan Total 2025 akan terjadi pada 7–8 September dan dapat disaksikan di seluruh Indonesia. Ketahui jadwal lengkap, hukum shalat gerhana (khusuf), tata caranya, dan keutamaan amalan yang dianjurkan Rasulullah ﷺ. Jadikan momen ini sebagai pengingat kebesaran Allah dan sarana meningkatkan ibadah.
Selengkapnya

14.448 Peserta, 5.061 Quran Wakaf: Happy Family Coloring Cordoba x Gramedia Hadirkan Warna Kebahagiaan

Tak sekadar lomba mewarnai, acara Gramedia dan Cordoba ini menjadi ajang amal kolektif jariyah. Melalui pendaftaran peserta, terkumpul 5.061 mushaf Al-Quran untuk disebarkan ke pelosok negeri, melalui mitra BAZNAS pusat sampai daerah.
Selengkapnya
Official Store
tokopedia-cordoba
Follow Us
Kantor Pusat
Jl. Sukajadi no. 215 Gegerkalong, Kec. Sukasari, Kota Bandung,
‍Tlp : (022) 2008 776
Kantor Pemasaran Jakarta
Jalan Raya Kodau Kavling P&k No.174 Jatimekar - Jatiasih Bekasi 17422
Tlp : (021) 84981836
Kantor Pemasaran Surabaya
Jl. Ketintang Madya II No. 5, Kel. Karah , Kec Jambangan Kota Surabaya - Jawa Timur 60232
WA : +62 852-1719-4370
qurancordoba.com - Copyright 2021